Tanda di balik kemasan plastik
Plastik...
pasti kita sangat akrab sekali sama nama yang satu ini yah tentunya kita selalu temui ini sehari-hari. Banyak sekali benda-benda yang terbuat dari bahan plastik yang sering banget kita pakai mulai dari tempat air minum, kotak makan , piring, gelas atau sebagai bahan pembungkus makanan dll. bahan yang satu ini banyak sekali keunggulannya praktis, ga mudah pecah tapi apakah kita tau dampak dari bahan plastik tsb. sebenernya saya tergelitik untuk posting soal ini karna nongtong berita di salah satu tipi swasta saya pikir ini informasi yang sangat berguna selain buat saya yang juga pemakai bahan-bahan plastik dan juga buat orang lain. Kita juga harus tau soal yang beginian.
Setelah ber-googling ria akhirnya dapet juga infonya. Berikut hasilnya :
Jenis 1.
Biasanya, pada bagian bawah atau dasar kemasan botol plastik,
tertera logo daur ulang dengan angka 1 di tengahnya
serta tulisan PETE atau PET (polyethylene terephthalate) di bawah segitiga
BOTOL JENIS PET/PETE ini direkomendasikan HANYA SEKALI PAKAI,
kenapa?
Bila terlalu sering dipakai, apalagi digunakan untuk menyimpan air hangat apalagi panas, akan mengakibatkan lapisan polimer pada botol tersebut akan meleleh dan mengeluarkan zat karsinogenik (dapat menyebabkan kanker) dalam jangka panjang.
Jenis ke 2.
Umumnya, pada bagian bawah kemasan botol plastik,
tertera logo daur ulang dengan angka 2 di tengahnya, serta tulisan
HDPE (high density polyethylene) di bawah segitiga.
-biasa dipakai untuk botol susu yang berwarna putih susu, tupperware, galon air minum, kursi lipat, dan lain-lain.
-HDPE memiliki sifat bahan yang lebih kuat, keras, buram dan lebih tahan terhadap suhu tinggi.
HDPE juga direkomendasikan hanya untuk sekali pemakaian.
Kenapa?
karena pelepasan senyawa antimoni trioksida terus meningkat seiring waktu
Jenis 3.
Tertera logo daur ulang (terkadang berwarna merah)
dengan angka 3 di tengahnya, serta tulisan V
Reaksi yang terjadi antara PVC dengan makanan yang dikemas dengan plastik ini berpotensi berbahaya untuk ginjal, hati dan berat badan.
Jenis ke 4.
Tertera logo daur ulang dengan angka 4 di tengahnya, serta tulisan LDPE
Barang berbahan LDPE ini sulit dihancurkan, tetapi tetap baik untuk tempat makanan karena sulit bereaksi secara kimiawi dengan makanan yang dikemas dengan bahan ini.
Jenis ke 5.
Tertera logo daur ulang dengan angka 5 di tengahnya, serta tulisan PP
Jenis PP (polypropylene) ini adalah pilihan bahan plastik terbaik,
terutama untuk tempat makanan dan minuman seperti tempat menyimpan makanan, botol minum dan terpenting botol minum untuk bayi.
Jenis ke 6.
Tertera logo daur ulang dengan angka 6 di tengahnya, serta tulisan PS (polystyrene)
Bahan ini harus dihindari, karena selain berbahaya untuk kesehatan otak, mengganggu hormon estrogen pada wanita yang berakibat pada masalah reproduksi, dan
pertumbuhan dan sistem syaraf, juga karena bahan ini sulit didaur ulang. Pun bila didaur ulang, bahan ini memerlukan proses yang sangat panjang dan lama.
Jenis ke 7.
Tertera logo daur ulang dengan angka 7 di tengahnya, serta tulisan OTHER
-SAN – styrene acrylonitrile,
- ABS - acrylonitrile butadiene styrene,
- PC - polycarbonate,
-Nylon
Kepingin lebih jelas klik disini yah..biar kita sehat..biar kita aman...biar kita tahu dampaknya.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
2 komentar:
salm knl dri saya. makasih informasinya bgus
Salam kenal jg rouf. Terimakasih atas kunjungan dan komentarnya..
Post a Comment